Logo Kadin Indonesia

KADIN INDONESIA

Indonesian Chamber of Commerce and Industry

KADIN INDONESIA

Indonesian Chamber of Commerce and Industry

Indonesia, AS dan ASEAN Tingkatkan Kemitraan Dagang dan Investasi

Indonesia, Amerika Serikat (AS) dan ASEAN aktif meningkatkan hubungan bilateral dan multilateral untuk mengakselarasi perekonomian kedua negara dan kawasan. Untuk meningkatkan kerjasama perdagangan dan investasi, telah ditandatangani sebuah nota kesepahaman (MoU) oleh Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid bersama Presiden dan CEO US-ASEAN Business Council Duta Besar Ted Osius, serta Ketua Komite Indonesia US-ASEAN Business Council Batara Sianturi, dalam acara Misi Bisnis US-ASEAN Business Council (US-ABC) ke Indonesia, Rabu (24/5/2023).

“Kami akan membangun kolaborasi dan kemitraan yang saling melengkapi,” kata Arsjad Rasjid.

Dia mengatakan, Indonesia konsisten mencari mitra yang dapat diandalkan di seluruh dunia, untuk membangun pertumbuhan ekonomi yang kuat, berkelanjutan, dan berkeadilan.

“Dengan reformasi peraturan yang berkelanjutan, dan perbaikan yang diperlukan dalam lingkungan investasi kami, Indonesia sebagai pasar yang dinamis dan beragam terus menawarkan peluang yang signifikan bagi investor, bisnis, dan pengusaha,” kata Arsjad.

Kadin, lanjut dia, merupakan lembaga yang strategis untuk sektor swasta di Indonesia dengan korespondensi yang solid dengan pemerintah. Kadin siap melakukan kemitraan baru dengan Amerika Serikat dan ASEAN.

Senada dengan Arsjad, Duta Besar Indonesia untuk AS Rosan P. Roeslani mengatakan Kadin Indonesia adalah lembaga yang berpengaruh dan merupakan mitra kerjasama yang tepat bagi pengusaha AS. Dia menyebutkan, angka perdagangan dengan Indonesia meningkat 18 persen dari tahun sebelumnya. “Investasi juga meningkat. Indonesia harus terus aktif karena ASEAN juga merupakan tujuan investasi yang sangat menarik”.

Sebagaimana dituangkan dalam MoU, terdapat banyak sektor prioritas yang disepakati untuk kemitraan diantaranya sektor kesehatan, ekonomi digital dan transformasi digital, rantai pasok makanan dan pertanian kawasan, pemberdayaan UMKM, keberlanjutan (sustainability), hilirisasi, dan sektor lainnya sesuai dengan kesepakatan bersama.

Ekonomi RI Kuat Hadapi Krisis Timur Tengah
Kadin: Pelemahan Nilai Tukar Rupiah Harus Segera Diantisipasi
Libur Lebaran Tak Mengganggu Produktivitas Perusahaan

KADIN INDONESIA

Indonesian Chamber of Commerce and Industry