KADIN INDONESIA

Indonesian Chamber of Commerce and Industry

KADIN INDONESIA

Indonesian Chamber of Commerce and Industry

KADIN INDONESIA

Indonesian Chamber of Commerce and Industry

Indonesia Ingin Ciptakan Wajah Global Supply Chain Saat Hadiri World Economic Forum 2026

Jakarta – Indonesia akan menghadiri World Economic Forum atau WEF di Davos, Swiss, pada 19-23 Januari 2026. Pada ajang ini, sejumlah pimpinan pemerintahan akan hadir untuk memaparkan kondisi dan peluang investasi di Indonesia.

Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BPKM, Nurul Ichwan mengatakan kehadiran delegasi Indonesia di WEF menjadi penting karena pandangan global bahwa Indonesia memiliki potensi untuk menjadi tempat investasi.

“Karena kita punya kekayaan sumber daya alam, kemudian ekonomi kita juga relatif tumbuh terus dan politiknya juga stabil, sumber daya manusia juga dengan bonus demografi yang terus kita tingkatkan kualitasnya,” kata Nurul, saat konferensi pers di Wisma Danantara, Jakarta, Jumat (9/1/2026).

WEF pada 2026 mendatang mengambil tema Spirit of Dialogue, Indonesia akan memposisikan sebagai salah satu bagian dari global supply chain. Ini karena Indonesia memiliki ekosistem yang baik dan kondusif untuk mendukung investasi.

“Khususnya berbasis dari kekayaan sumber daya alam yang punya tren ke depan adalah menjadi bahan baku untuk perkembangan ekonomi selanjutnya,” ujar dia.

Di tempat yang sama, Wakil Ketua Umum Bidang Hubungan Luar Negeri Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Bernardino M. Vega mengatakan Indonesia penting untuk terlibat di gelaran yang dihadiri lebih dari 3.000 perusahaan besar di dunia dan 130 negara.

“Jadi di sini penting bagi Indonesia, hadir dalam acara ini untuk bersama, kolaborasi, berbincang, dan untuk melihat bagaimana tren yang dilihat dunia,” kata Bernardino.

Selain melihat kondisi ke depan, WEF 2026 penting untuk melihat bagaimana memposisikan model bisnis di Indonesia, baik dari segi investment maupun untuk meningkatkan perdagangan.

Menurut Bernardino, WEF 2026 menjadi penting karena untuk melihat perubahan peta geopolitik global.

“Ini juga memberikan satu pandangan kepada dunia usaha kita, apa sebetulnya yang akan sedang terjadi di dunia yang lebih besar dan bagaimana harus menyikapinya,” ujar dia.

Sumber: investortrust.id

Temui Mendag, Ketum Kadin Dorong ABAC Jadi Momentum Ekspansi Perdagangan
Dorong Investasi, Perdagangan, dan Ketahanan Ekonomi Nasional, Kadin Siapkan Empat Agenda Strategis Awal Tahun
Indonesia Ingin Ciptakan Wajah Global Supply Chain Saat Hadiri World Economic Forum 2026

KADIN INDONESIA

Indonesian Chamber of Commerce and Industry

KADIN INDONESIA

Indonesian Chamber of Commerce and Industry